Rumus Volume Segitiga

3 min read

Rumus Volume Segitiga

Rumus Volume Segitiga-Segitiga merupakan salah satu keluarga besar dari bangun datar, segitiga memiliki 3 garis yang saling berkaitan satu sama lainnya dan anda juga pasti sudah mengetahui bahwa segitiga ini mempunyai berbagai jenis macam nya. Ada segitiga sama kaki, segitiga sama sisi dan segitiga sembarang kesemuanya terbentuk karena adanya tiga garis yang saing berkaitan. Untuk mencari volume segitiga seringkali dikaitkan dengan bangun ruang prisma. Mengapa demikian bisa terjadi?

Untuk memahami lebih lanjut mengenai prisma segitiga dan apa sih rumus volume segitiga itu? Simak baik-baik penjelasan materi prisma segitiga berikut ini ya!

Contents

Pengertian Segitiga

Pengertian Segitiga
pixabay.com

Apa itu segitiga? Ya, anda pasti sudah mengetahui bagaimana bentuk dari segitiga, segitiga merupakan sebuah bangun datar yang dibatasi oleh tiga buah ruas garis, nama sebuah bentuk yang dibuat dari tiga sisi yang berupa garis lurus dan tiga sudut. Perlu anda ketahui juga bahwa bangun datar segitiga ini memiliki beberapa jenis dan nama yang berbeda-beda pula. Apa sajakah jenis-jenis dari segitiga? Berikut penjelasannya.

Jenis-jenis Segitiga

♦ Segitiga Sama Sisi

Segitiga sama sisi yaitu salah satu jenis segitiga yang dua diantara sisinya itu sama panjang.

♦ Segitiga Sembarang

Segitiga sembarang merupakan salah satu jenis segitiga yang ketiga sisinya tidak terarah dan tidak sama. Dapat juga disebut dengan sebuah segitiga yang tidak memiliki ukuran yang sama antar garisnya.

♦ Segitiga Sama Kaki

Segitiga sama kaki merupakan salah satu jenis segitiga yang apabila ketiga sisinya itu mempunyai ukuran yang sama panjang.

Pengertian Prisma Segitiga

Prisma Segitiga
pixabay.com

Prisma segitiga merupakan salah satu bangun ruang yang dibatasi oleh dua buah segitiga yang sejajar dan kongruen sebagai sisi alas dan sisi atas. Prisma segitiga juga dibatasi oleh tiga buah garis sisi tegak yang berbentuk persegi panjang. Prisma segitiga juga memiliki ciri khusus sama seperti bangun-bangun ruang yang lain. Berikut penjelasan mengenai ciri-ciri prisma segitiga.

♦ Ciri-ciri Prisma Segitiga

  • Prisma segitiga memiliki 5 buah sisi diantara yaitu ( Sisi alas dan sisi atas yang membentuk segitiga kongruen dan tiga sisi lainnya sebagai sisi selimut berbentuk persegi panjang yang terdapat pada prisma segitiga)
  • Prisma segitiga mempunyai 9 buah rusuk ( 3 rusuk sisi alas, 3 rusuk sisi atas dan 3 rusuk tinggi prisma)
  • Prisma mempunyai dua pasang sisi yang sejajar membentuk segitiga yang memiliki ukuran yang sama.
  • Itulah ciri-ciri dari prisma segitiga yang wajib anda ketahui agar dapat mempermudah anda nantinya dalam proses pengerjaan soal-soal yang berkaitan dengan prisma segitiga.

Rumus Volume Segitiga

Rumus Volume Segitiga
pixabay.com

Untuk mencari Rumus volume segitiga sendiri itu tidak dapat dilakukan jika segitiga tidak di pasangkan dengan salah satu bangun ruang.

Mengapa hal ini terjadi? Karena segitiga merupakan salah satu bangun datar, dimana suatu bangun datar tidak dapat dihitung volume nya jika tidak ada bangun ruang yang memakainya sebagai salah alas atau atapnya sehingga menimbulkan suatu ruang (isi). Sebagai contoh yaitu prisma segitiga.

Prisma segitiga dapat juga diartikan sebagai suatu bangun ruang yang memiliki alas dan penutup berbentuk segitiga. Karena bentuk dan sifatnya tiga dimensi, maka bangun ini dapat dihitung volume nya (isi). Sehingga untuk mencari rumus volume segitiga adalah sebagai berikut

 

V = Luas Alas Segitiga x Tinggi Prisma atau V = (1/2 x as x ts) x t

Keterangan:

    • V = Volume
    • As = Alas Segitiga
    • Ts = Tinggi Segitiga
    • T = Tinggi Prisma

Rumus Luas Permukaan Segitiga

Luas Permukaan Alas Segitiga
pixabay.com

Sama halnya dengan bangun ruang lainnya, bola, balok dan tabung. Prisma segitiga juga memiliki rumus untuk mengetahui luas permukaannya. Setelah mengetahui rumus volume segitiga selanjutnya yaitu mengetahui bagaimana sih caranya mencari luas permukaan pada prisma segitiga? Ikuti terus ya pembahasannya dan ingat! simak baik-baik ya!

 

Luas permukaan segitiga adalah (2 x luas segitiga) + Luas selimut

  • Luas segitiga = 1/2 x as x ts
  • Luas Selimut = 3 x t x ts

Maka, Luas permukaan segitiga adalah

L = 2 x (1/2 x as x ts) + 3 x t x ts Atau ts x (as + (3 x t) )

Keterangan:

    • L = Luas Permukaan
    • as = Alas Segitiga
    • ts = Tinggi Segitiga
    • T= Tinggi Prisma

Contoh Soal Dan Pembahasan Segitiga

Rumus Volume Segitiga
pixabay.com

Berikut ini ada beberapa contoh soal yang berkaitan dengan bagaimana cara mencari volume pada segitiga, simak baik-baik ya semoga dengan contoh soal ini anda dapat memahami lebih lanjut lagi mengenai prisma segitiga.

♦ Contoh Soal mencari Volume Segitiga

Berikut ini ada beberapa soal yang menjelaskan mengenai rumus volume segitiga, simak baik-baik ya agar anda dapat memahaminya dengan baik.

1. Sebuah prisma segitiga memiliki luas alas segitiga nya 54 cm² dan panjang sisinya yaitu 30 cm². Hitunglah Volume dari prisma segitiga berikut.

Penyelesaian:

Dik: 

Luas Alas = 54 cm

Tinggi = 30 cm

Dit: Volume Prisma Segitiga?

Jawab:

V = Luas Alas x Tinggi

V = 54 x 30

V = 1.620 cm²

Jadi, volume pada prisma segitiga tersebut adalah 1.620 cm².


2. Diketahui prisma segitiga mempunyai luas alas 38 cm dan memiliki tinggi 12 cm. Maka hitunglah volume prisma segitiga berikut.

Penyelesaian:

Dik:

Luas Alas= 38 cm

Tinggi= 12 cm

Dit: Volume Prisma Segitiga?

Jawab:

V = Luas Alas x Tinggi

V = 38 x 12

V = 456 cm³

Jadi, volume pada prisma segitiga tersebut adalah 456 cm³.


3. Sebuah prisma segitiga diketahui memiliki tinggi 10 cm dan memiliki alas berbentuk segitiga dengan ukuran panjang 12 cm dan 8 cm. Maka hitunglah volume dari prisma segitiga berikut.

Penyelesaian:

Dik:

Tinggi = 10 cm

Alas Segitiga =  12 cm

Tinggi Segitiga = 8 cm

Dit: Volume Prisma Segitiga?

Jawab:

V = Luas Alas x Tinggi

V = (1/2 . as . ts) x t

V = (1/2 x 12 x 8) x 10

V = 48 x 10

V = 480 cm³

Jadi, volume pada prisma tersebut adalah 480 cm³.


4. Sebuah tenda perkemahan membentuk seperti segitiga dengan alas 220 cm, panjang sisi alas segitiga yang ada pada prisma tersebut 180 cm, serta tinggi segitiga pada prisma tersebut adalah 140 cm. Hitunglah volume pada prisma segitiga berikut.

Penyelesaian:

Dik:

Tinggi = 180 cm

Alas Segitiga = 220 cm

Tinggi Segitiga = 140 cm

Dit: Volume Prisma Segitiga?

Jawab:

V = Luas Alas x Tinggi

V = (1/2 . as . ts) x t

V = (1/2 x 220 x 140) x 180

V = (110 x 140) x 180

V = 2.772.000 cm³

Jadi, volume pada prisma segitiga tersebut adalah 2.772.000 cm³.


♦ Contoh Soal Mencari Tinggi

5. Sebuah prisma diketahui memiliki volume senilai 260 cm³ dan alas dari prisma tersebut membentuk segitiga siku-siku dengan panjang siku-siku nya yaitu 10 cm dan 8 cm. Lalu berapakah tinggi dari prisma tersebut?

Penyelesaian:

Dik:

Volume = 260 cm³

Alas  segitiga= 10 cm

Tinggi segitiga = 8 cm

Dit: Tinggi Prisma?

Jawab:

V = Luas Alas x Tinggi

V = (1/2 . as . ts) x t

260 = (1/2 x 10 x 8) x t

260 = 40 x t

t = 260/40

t = 6 cm²

Jadi, tinggi pada prisma segitiga tersebut adalah 6 cm².


Penutup

Demikianlah pembahasan mengenai Rumus Volume Segitiga, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu anda dan para pembaca lainnya untuk memahami bagaimana cara mencari volume pada prisma segitiga. Semoga anda dan para pembaca lainnya tetap semangat dalam memahami ilmu-ilmu matematika.

Selamat mencoba dan mengerjakan.

Terimakasih.

6

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.